Tentang Sebuah Rasa dan Perbedaannya
Apakah ada yang bisa mengartikan dan membedakan tentang sebuah rasa yang ada didalam hati manusia?
Aku yakin semua orang pasti tahu dan dapat mengartikan atau membedakan semua rasa yang hadir didalam hati masing-masing individu.
Karena Manusia adalah mahluk tuhan yang paling sempurna diantara mahluk ciptaan Tuhan lainnya, manusia di anugerahkan sebuah otak untuk berpikir dan sebuah hati untuk merasakan sebuah rasa πππ
Rasa,...adanya didalam hati dan pikiran yang tak dapat dipegang atau pun dilihat tetapi hanya bisa dihayati, begitu banyak nya rasa yang hadir didalam hati sehingga tak bisa diucapkan atau pun diukirkan tapi hanya dapat di nikmati oleh hati.
Hati manusia adalah tempat bersemayam nya banyak rasa yang diantaranya adalah perasaan suka cita, bahagia, senang, duka dan sedih. Kadang kita juga tidak bisa membedakan rasa yang baru saja hadir tetapi setelah melewati berbagai tahap baru bisa dan dapat membedakan rasa itu, diantara nya adalah perasaan suka, kagum, cinta dan sayang.
Dari mana datangnya perasaan itu tentunya saya yakin semua orang tahu, tapi hanya sebagian saja yang memahami perbedaan nya sehingga banyak di antara manusia terjadi salah menafsirkan sebuah rasa dan berakhir dengan duka dan lara.
Tuhan menciptakan rasa agar di antara sesama mahluk hidup bisa dan dapat saling menyanyangi dan mengasihi, tapi terkadang kebanyakan mereka salah menafsirkannya.
Sebenarnya ada tingkatan nya sebuah rasa dalam suatu hubungan mungkin kebanyakan kita melihat perbedaan nya dari kuantitas/kualitas dan keikhlasan dalam menjalin suatu hubungan, makin banyaknya kita berkorban dan ikhlas sudah bisa di bilang itu adalah rasa cinta, padahal bukan seperti itu cinta bukan hanya sekedar rasa tetapi juga sikap. jika kita benar-benar mencintai dan menyanyangi seseorang bukan hanya ucapan/kata-kata saja tetapi kita juga menunjukan sikap dan tindakan nya.
πππ
Rasa yang hadir di dalam hati itu seperti sebuah tingkatan dimulai dari rasa suka/kagum trus naik jadi rasa sayang kemudian cinta, tapi tidak selamanya perasaan yang hadir itu akan naik pangkat kadang ada yang Mentok,..hehehehe :) ada juga yang hanya disukai nya saja atau hanya sekedar sayang saja, mungkin bedanya adalah kalau rasa cinta itu adalah sebuah rasa dan sayang adalah tindakan nya sama dengan cinta akarnya dan sayang adalah buahnya :) keduanya saling terkait dan berhubungan.
Di bawah ini ada beberapa perbedaan sebuah rasa yang hadir dalam menjalin suatu hubungan cinta :)
πSuka @menurut kamus kecil bahasa indonesia adalah perasaan senang, girang dalam hati, suka cita dan bahagia, tetapi kalau menurut aku perasaan suka itu hanyalah sementara, biasanya hanya melihat bagian luarnya saja, mungkin karena luarnya terlihat bagus jadi suka tetapi begitu kita melihat sedikit jelek nya saja kita langsung tidak suka.
πCinta @perasaan yang timbul dimana adanya keinginan untuk saling mengertidan memahami, perasaan cinta merupakan anugerah terindah dari tuhan karena cinta kita bisa merasakan keajaiban kehidupan mulai dari rasa bahagia, sedih,sakit, dan menderita.
πSayang @ perasaan yang tulus dan biasanya bersifat abadi, perasaan rela, selalu ingin melindungi, menjaga dan selalu membuat bahagia, walau pun terkadang kita sendiri yang harus terluka.
- Saat kau menyukai seseorang, kau ingin memilikinya untuk keegoisanmu sendiri.
- Saat kau menyayangi seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
- Saat kau mencintai seseorang, kau akan melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.
- Saat kau menyukai seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,”Bolehkah aku menciummu?”
- Saat kau menyayangi seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,”Bolehkah aku memelukmu?”
- Saat kau mencintai seseorang dan berada di sisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya…
- Suka adalah saat ia menangis, kau akan berkata “Sudahlah, jangan menangis.”
- Sayang adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
- Cinta adalah saat ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis di pundakmu sambil berkata, “Mari kita selesaikan masalah ini bersama - sama.”
- Suka adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, “Ia sangat cantik dan menawan.”
- Sayang adalah saat kau melihatnya kau akan melihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
- Cinta adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, “Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku..”
- Pada saat orang yang kau sukai menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
- Pada saat orang yang kau sayangi menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
- Pada saat orang yang kau cintai menyakitimu, kau akan berkata, “Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan.”
- Pada saat kau suka padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
- Pada saat kau sayang padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
- Pada saat kau cinta padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus…
- Suka adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
- Sayang adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
- Cinta adalah kau akan menemaninya di saat bagaimana keadaanmu.
- Suka adalah hal yang menuntut.
- Sayang adalah hal memberi dan menerima.
- Cinta adalah hal yang memberi dengan rela.
No comments:
Post a Comment